Archive for 2014-12-14

Perfilman Indonesia memiliki sejarah yang panjang dan sempat menjadi raja di negara sendiri pada tahun 1980-an, ketika film Indonesia merajai bioskop-bioskop lokal. Film-film yang terkenal pada saat itu antara lain, Catatan si Boy, Blok M dan masih banyak film lain. Bintang-bintang muda yang terkenal pada saat itu antara lain Onky Alexander, Meriam Bellina, Lydia Kandou, Nike Ardilla, Paramitha Rusady, Desy Ratnasari.
Pada tahun-tahun itu acara Festival Film Indonesia masih diadakan tiap tahun untuk memberikan penghargaan kepada insan film Indonesia pada saat itu. Tetapi karena satu dan lain hal perfilman Indonesia semakin jeblok pada tahun 90-an yang membuat hampir semua film Indonesia berkutat dalam tema-tema yang khusus orang dewasa. Pada saat itu film Indonesia sudah tidak menjadi tuan rumah lagi di negara sendiri. Film-film dari Hollywood dan Hong Kong telah merebut posisi tersebut.
Hal tersebut berlangsung sampai pada awal abad baru, muncul film Petualangan Sherina yang diperankan oleh Sherina Munaf, penyanyi cilik penuh bakat Indonesia. Film ini sebenarnya adalah film musikal yang diperuntukkan kepada anak-anak. Riri Riza dan Mira Lesmana yang berada di belakang layar berhasil membuat film ini menjadi tonggak kebangkitan kembali perfilman Indonesia. Antrian panjang di bioskop selama sebulan lebih menandakan kesuksesan film secara komersil.
Setelah itu muncul film film lain yang lain dengan segmen yang berbeda-beda yang juga sukses secara komersil, misalnya film Jelangkung yang merupakan tonggak tren film horor remaja yang juga bertengger di bioskop di Indonesia untuk waktu yang cukup lama. Selain itu masih ada film Ada Apa dengan Cinta? yang mengorbitkan sosok Dian Sastrowardoyo dan Nicholas Saputra ke kancah perfilman yang merupakan film romance remaja. Sejak saat itu berbagai film dengan tema serupa yang dengan film Petualangan Sherina (film oleh Joshua, Tina Toon), yang mirip dengan Jelangkung (Di Sini Ada Setan, Tusuk Jelangkung), dan juga romance remaja seperti Biarkan Bintang Menari, Eiffel I'm in Love. Ada juga beberapa film dengan tema yang agak berbeda seperti Arisan! oleh Nia Dinata.
Selain film-film komersil itu juga ada banyak film film nonkomersil yang berhasil memenangkan penghargaan di mana-mana yang berjudul Pasir Berbisik yang menampilkan Dian Sastrowardoyo dengan Christine Hakim dan Didi Petet. Selain dari itu ada juga film yang dimainkan oleh Christine Hakim seperti Daun di Atas Bantal yang menceritakan tentang kehidupan anak jalanan. Tersebut juga film-film Garin Nugroho yang lainnya, seperti Aku Ingin Menciummu Sekali Saja, juga ada film Marsinah yang penuh kontroversi karena diangkat dari kisah nyata. Selain itu juga ada film film seperti Beth, Novel tanpa huruf R, Kwaliteit 2 yang turut serta meramaikan kembali kebangkitan film Indonesia. Festival Film Indonesia juga kembali diadakan pada tahun 2004 setelah vakum selama 12 tahun.
Saat ini dapat dikatakan dunia perfilman Indonesia tengah menggeliat bangun. Masyarakat Indonesia mulai mengganggap film Indonesia sebagai sebuah pilihan di samping film-film Hollywood. Walaupun variasi genre filmnya masih sangat terbatas, tetapi arah menuju ke sana telah terlihat.

Daftar isi

Sejarah

Periode 1900 - 1942

Poster film Loetoeng Kasaroeng tahun 1926.
Era awal perfilman Indonesia ini diawali dengan berdirinya bioskop pertama di Indonesia pada 5 Desember 1900 di daerah Tanah Abang, Batavia dengan nama Gambar Idoep yang menayangkan berbagai film bisu.
Film pertama yang dibuat pertama kalinya di Indonesia adalah film bisu tahun 1926 yang berjudul Loetoeng Kasaroeng dan dibuat oleh sutradara Belanda G. Kruger dan L. Heuveldorp. Saat film ini dibuat dan dirilis, negara Indonesia belum ada dan masih merupakan Hindia Belanda, wilayah jajahan Kerajaan Belanda. Film ini dibuat dengan didukung oleh aktor lokal oleh Perusahaan Film Jawa NV di Bandung dan muncul pertama kalinya pada tanggal 31 Desember, 1926 di teater Elite and Majestic, Bandung.
Setelah sutradara Belanda memproduksi film lokal, berikutnya datang Wong bersaudara yang hijrah dari industri film Shanghai. Awalnya hanya Nelson Wong yang datang dan menyutradarai Lily van Java (1928) pada perusahaan South Sea Film Co. Kemudian kedua adiknya Joshua dan Otniel Wong menyusul dan mendirikan perusahaan Halimoen Film.
Sejak tahun 1931, pembuat film lokal mulai membuat film bicara. Percobaan pertama antara lain dilakukan oleh The Teng Chun dalam film perdananya Bunga Roos dari Tjikembang (1931) akan tetapi hasilnya amat buruk. Beberapa film yang lain pada saat itu antara lain film bicara pertama yang dibuat Halimoen Film yaitu Indonesie Malaise (1931).
Pada awal tahun 1934, Albert Balink, seorang wartawan Belanda yang tidak pernah terjun ke dunia film dan hanya mempelajari film lewat bacaan-bacaan, mengajak Wong Bersaudara untuk membuat film Pareh dan mendatangkan tokoh film dokumenter Belanda, Manus Franken, untuk membantu pembuatan film tersebut. Oleh karena latar belakang Franken yang sering membuat film dokumenter, maka banyak adegan dari film Pareh menampilkan keindahan alam Hindia Belanda. Film seperti ini rupanya tidak mempunyai daya tarik buat penonton film lokal karena dalam kesehariannya mereka sudah sering melihat gambar-gambar tersebut. Balink tidak menyerah dan kembali membuat perusahaan film ANIF (Gedung perusahaan film ANIF kini menjadi gedung PFN, terletak di kawasan Jatinegara) dengan dibantu oleh Wong bersaudara dan seorang wartawan pribumi yang bernama Saeroen. Akhirnya mereka memproduksi membuat film Terang Boelan (1934) yang berhasil menjadi film cerita lokal pertama yang mendapat sambutan yang luas dari kalangan penonton kelas bawah.

Periode 1942 - 1949

Pada masa ini, produksi film di Indonesia dijadikan sebagai alat propaganda politik Jepang. Pemutaran fil di bioskop hanya dibatasi untuk penampilan film -film propaganda Jepang dan film-film Indonesia yang sudah ada sebelumnya, ehingga bisa dikatakan bahwa era ini bisa disebut sebagai era surutnya prodkusi film nasional.
Pada 1942 saja, Nippon Eigha Sha, perusahaan film Jepang yang beroperasi di Indonesia, hanya dapat memproduksi 3 film yaitu Pulo Inten, Bunga Semboja dan 1001 Malam.
Lenyapnya usaha swasta di bidang film dan sedikitnya produksi yang dihasilkan oleh studio yang dipimpin oleh Jepang dengan sendirinya mempersempit ruang gerak dan kesempatan hidup para artis dan karyawan film dan pembentukan bintang-bintang baru hampir tidak ada. Namun mereka yang sudah dilahirkan sebagai artis tidaklah dapat begitu saja meninggalkan profesinya. Satu-satunya jalan keluar untuk dapat terus mengembangkan dan memelihara bakat serta mempertahankan hidup adalah naik panggung sandiwara. Beberapa rombongan sandiwara profesional dari zaman itu antara lain adalah Bintang Surabaya, Pancawarna dan Cahaya Timur di Pulau Jawa. Selain itu sebuah kumpulan sandiwara amatir Maya didirikan, dimana didalamnya bernaung beberapa seniman-seniwati terpelajar dibawah pimpinan Usmar Ismail yang kelak menjadi Bapak Perfilman Nasional.

Periode 1950 - 1962

Hari Film Nasional diperingati oleh insan perfilman Indonesia setiap tanggal 30 Maret karena pada tepatnya tanggal 30 Maret 1950 adalah hari pertama pengambilan gambar film Darah & Doa atau Long March of Siliwangi yang disutradarai oleh Usmar Ismail. Hal ini disebabkana karena film ini dinilai sebagai film lokal pertama yang bercirikan Indonesia. Selain itu film ini juga merupakan fil pertama yang benar-benar disutradarai oleh orang Indonesia asli dan juga diproduksi oleh perusahaan film milik orang Indonesia asli yang bernama Perfini (Perusahaan Film Nasional Indonesia) dimana Usmar Ismail tercatat juga sebagai pendirinya.
Selain itu pada tahun 1951 diresmikan pula Metropole, bioskop termegah dan terbesar pada saat itu. Pada masa ini jumlah bioskop meningkat pesat dan sebagian besar dimiliki oleh kalangan non pribumi. Pada tahun 1955 terbentuklah Persatuan Pengusaha Bioskop Seluruh Indonesia dan Gabungan Pengusaha Bioskop Seluruh Indonesia (GAPEBI) yang akhirnya melebur menjadi Gabungan Bioskop Seluruh Indonesia (GABSI).
Pada masa itu selain PFN yang dimiliki oleh negara, terdapat dua perusahaan perfilman terbesar di Indonesia, yaitu Perfini dan Persari (dipimpin oleh Djamaluddin Malik.

Periode 1962 - 1965

Era ini ditandai dengan beberapa kejadian penting terutama menyangkut aspek politis, seperti aksi pengganyangan film-film yang disinyalir sebagai film yang menjadi agen imperialisme Amerika Serikat, pemboikotan, pencopotan reklame, hingga pembakaran gedung bioskop. Saat itu Jumlah bioskop mengalami penurunan sangat drastis akibat gejolak politik. Jika pada tahun 1964 terdapat 700 bioskop, pada tahun berikutnya, yakni tahun 1965 hanya tinggal tersisa 350 bioskop.

Periode 1965 - 1970

Era ini dipengaruhi oleh gejolak politik yang diakibatkan oleh peristiwa G30S PKI yang membuat pengusaha bioskop mengalami dilema karena mekanisme peredaran film rusak akibat adanya gerakan anti imperialisme, sedangkan produksi film nasional masih sedikit sehingga pasokan untuk bioskop tidak mencukupi. Saat itu inflasi yang sangat tinggi melumpuhkan industri film. Kesulitan ini ditambah dengan kebijakan pemerintah mengadakan sanering pada tahun 1966 yang menyebabkan inflasi besar-besaran dan melumpuhkan daya beli masyarakat. Pada akhir era ini perfilman Indonesia cukup terbantu dengan membanjirnya film impor sehingga turut memulihkan bisnis perbioskopan dan juga meningkatkan animo masyarakat untuk menonton yang pada akhirnya meningkatkan jumlah penonton.

Periode 1970 - 1991

Pada masa ini teknologi pembuatan film dan era perbioskopan mengalami kemajuan, meski di satu sisi juga mengalami persaingan dengan televisi (TVRI). Pada tahun 1978 didirikan Sinepleks Jakarta Theater oleh pengusaha Indonesia, Sudwikatmono menyusul dibangunnya Studio 21 pada tahun 1987. Akibat munculnya raksasa bioskop bermodal besar itu mengakibatkan terjadinya monopoli dan berimplikasi terhadap timbulnya krisis bagi bioskop - bioskop kecil dikarenakan jumlah penonton diserap secara besar-besaran oleh bioskop besar. Pada masa ini juga muncul fenomena pembajakan video tape.

Periode 1991 - 1998

Di periode ini perfilman Indonesia bisa dikatakan mengalami mati suri dan hanya mampu memproduksi 2-3 film tiap tahun. Selain itu film-film Indonesia didominasi oleh film-film bertema seks yang meresahkan masyarakat. Kematian industri film ini juga ditunjang pesatnya perkembangan televisi swasta, serta munculnya teknologi VCD, LD dan DVD yang menjadi pesaing baru.
Bertepatan dengan era ini lahir pula UU No 8 Tahun 1992 tentang Perfilman yang mengatur peniadaan kewajiban izin produksi yang turut menyumbang surutnya produksi film. Kewajiban yang masih harus dilakukan hanyalah pendaftaran produksi yang bahkan prosesnya bisa dilakukan melalui surat-menyurat. Bahkan sejak Departemen Penerangan dibubarkan, nyaris tak ada lagi otoritas yang mengurusi dan bertanggungjawab terhadap proses produksi film nasional. Dampaknya ternyata kurang menguntungkan sehingga para pembuat film tidak lagi mendaftarkan filmnya sebelum mereka berproduksi sehingga mempersulit untuk memperoleh data produksi film Indonesia - baik yang utama maupun indie - secara akurat.
Pada era ini muncul juga buku mengenai perfilman Indonesia yaitu 'Layar Perak: 90 Tahun Bioskop di Indonesia yang terbit pada tahun 1992 dan mengupas tahapan perfilman Indonesia hanya sampai periode 1991.

Periode 1998 - sekarang

Era ini dianggap sebagai era kebangkitan perfilman nasional. Kebangkitan ini ditunjukkan dari kondisi perfilman Indonesia yang mengalami pertumbuhan jumlah produksi yang menggembirakan. Film pertama yang muncul di era ini adalah Cinta dalam Sepotong Roti karya Garin Nugroho. Setelah itu muncul Mira Lesmana dengan Petualangan Sherina dan Rudi Soedjarwo dengan Ada Apa dengan Cinta? (AADC) yang sukses di pasaran. Hingga saat ini jumlah produksi film Indonesia terus meningkat pesat meski masih didominasi oleh tema-tema film horor dan film remaja. Pada tahun 2005, hadir Blitzmegaplex di dua kota besar di Indonesia, Jakarta dan Bandung. Kehadiran bioskop dengan konsep baru ini mengakhiri dominasi Cineplex yang dimiliki oleh kelompok 21 yang selama bertahun-tahun mendominasi penayangan film.

Film Indonesia Terbaik

Sudah sejak lama ada beberapa pihak baik itu institusi, media ataupun perorangan yang berusaha menggolongkan film-film Indonesia sepanjang masa yang layak menjadi film yang terbaik berdasarkan kategori-kategori tertentu. Salah satunya adalah tabloid Bintang Indonesia yang pada akhir tahun 2007 berusaha memilah film-film apa saja yang dapat dikategorikan sebagai film Indonesia terbaik. Dari 160 film yang masuk dipilihlah 25 film yang dapat dikategorikan sebagai film-film Indonesia terbaik sepanjang masa.
Film-film tersebut dipilih oleh 20 pengamat dan wartawan film yaitu[1]:
Ke-25 Film tersebut adalah:

Perfilman Indonesia

Posted by : asasas 0 Comments

*Film Bioskop Indonesia Tayang 4 Desember 2014*

Film Kukejar Cinta Ke Negeri Cina 2014

Film Tayang: 4 Desember 2014
Genre: Religi, Romantis, Komedi
Produksi: Starvision
Produser: Chand Parwez Servia, Fiaz Servia
Sutradara: Fajar Bustomi
Durasi: minutes
Rating: R
Para Pemain:
Adipati Dolken, Eriska Rein, Ernest Prakasa, H Anton, Jaja Mihardja, Kemal Palevi, Meriam Bellina
Mithu Nisar, Nina Zatulini, Ray Sahetapy, Stella Cornelia

Sinopsis:
Ridwan Imam Fadli "Adipati Dolken" mahasiswa abadi yang dipanggil Imam, namanya sangat Islami tapi nyaris tidak melakukan kewajiban sebagai muslim. Kekasihnya Widya "Nina Zatulini" adik kelasnya, sudah selesai kuliah dan kerja. Mereka berpacaran selama 4 tahun, Widya mulai tidak sabaran karena Imam belum juga lulus, sebaliknya Imam kecewa karena Widya harus berpakaian kantor yang seksi. Ketika Imam menemani sahabatnya Billy "Ernest Prakasa" ke kelenteng Sam Po Khong, dia berkenalan dengan Chen Jia Li "Eriska Rein", wanita muslim dari Cina yang berlibur ke tempat leluhurnya sebelum berkhitbah dengan Ma Fu Hsien "Mithu NIsar", pemilik padepokan Wing Chun dan Pesantren di Beijing. Imam terpesona keramahan dan keanggunan Chen Jia Li yang berhijab. Kenyamanan yang dirasa Imam membuatnya betah bersama Chen Jia Li. Chen Jia Li tidak pernah memaksa, menyuruh bahkan bertanya ketika Imam tidak sholat. Baginya, Imam tidak perlu diingatkan ibadahnya, semua itu harus dari dirinya sendiri.

Film Danau Hitam 2014

Film Tayang: 4 Desember 2014
Genre: Horror
Produksi: Rapi Films
Produser: Gope T. Samtani
Sutradara: Jose Purnomo
Durasi: 90 minutes
Rating: R
Para Pemain:
Nadine Chandrawinata, Denny Sumargo, Daniel Topan, Ganindra Bimo, Maria Selena

Sinopsis:
Di tengah malam, berada didalam hutan di suatu tempat, sekelompk orang melakukan eksekusi terhadap seorang gadis kecil yang dianggap membawa sial. Mereka menempatkan gadis itu di dalam peti, menguncinya, lalu melemparkan peti itu di tengah danau dan dibiarkan tenggelam. Setelah itu kabut tebal tiba-tiba datang menyelimuti danau diikuti dengan teriakan yang keras. Andrean, Keyla, Boy, Audi, dan Joni pergi ke sebuah danau yang dikelilingi hutan tropis dengan menggunakan jeep. Setelah menghadapi beberapa hambatan, akhirnya mereka sampai ditempat yang mereka tuju. Andrean berkata sambil merangkul keyla, “Ini adalah tempat terbaik dibumi”. Mereka memutuskan untuk bermalam di tepi danau. Andreas menemukan sebuah peti ketika mereka sedang berenang di danau itu, dan mengangkat peti ke tepi. Malam harinya, kabut tebal menyelimuti tenda.

*Film Bioskop Indonesia Tayang 11 Desember 2014*

Film Supernova 2014

Film Tayang: 11 Desember 2014
Genre: Drama
Produksi: Soraya Intercine Films
Produser: Ram Soraya, Sunil Soraya
Sutradara: Rizal Mantovani
Durasi: minutes
Rating: R
Para Pemain:
Raline Shah, Herjunot Ali, Paula Verhoeven, Fedi Nuril, Hamish Daud, Arifin Putra

Sinopsis:
"Washington D.C." Hentakan lembut music trance yang mengalun dalam sebuah pesta di rumah mewah mempertemukan Reuben dan Dimas, mahasiswa Indonesia yang sedang belajar di Amerika. Malam itu keduanya berjanji; Bahwa suatu hari mereka akan menulis sebuah buku, sebuah cerita roman sains yang menggerakkan hati banyak orang. Kisah tentang Kesatria Puteri dan Bintang Jatuh. Jakarta, dari sebuah kantor eksekutif, sebuah wawancara mendadak antara Ferre seorang eksekutif muda, kaya, pintar dan terkenal, Dan Rana, wakil pemimpin redaksi majalah wanita papan atas di Indonesia, mengubah jalan hidup keduanya. Wawancara langka penuh kejujuran tentang cinta, pengorbanan dan kebebasan. Obrolan manis penuh hentakan denyut jantung dan tatapan yang amat dalam, bahkan terlalu dalam bagi Ferre dan Rana. Keduanya lalu jatuh cinta.

Film Bidadari Pulau Hantu 2014

Film Tayang: 11 Desember 2014
Genre: Horror
Produksi: Sentra Films
Penulis: Herry B Arissa DM, Sridhar Jetty
Produser: Gobind Punjabi
Sutradara: George Hutabarat
Durasi: minutes
Rating: D
Para Pemain:
Gian Subianto, Khadijah Shyalimar, Albern, Cariesta Maya, Meki Lamusu, Mongol Stres, Nadia Zuhra, Vitalia Shesya

Sinopsis:
Evan "Gian Subianto" dan Gesti "Khadjah Shyalimar" melakukan pemotretan pre-wedding di pulau yang dikenal sebagai pulau hantu. Pulau ini terkenal dengan sosok hantu perempuan yang membawa celurit dan menggunakan gaun pengantin. Pasangan ini mengajak Remon "Albern" seorang fotografer, Remi "Mongol Stres", pria penata rias kemayu, Vidi "Cariesta Maya", sepupu Gesti, dan Tilda "Nadia Zuhra". Di hari pertama pemotretan, hantu perempuan bergaun pengantin sudah menteror rombongan Evan dan Gesti. Evan mengalami mimpi buruk, dengan melihat hantu pengantin yang membawa celurit dan membunuh Gesti di kolam renang. Vidi juga mengaku kedatangan hantu itu yang akan menenggelamkan dirinya di dalam bathtub.

*Film Bioskop Indonesia Tayang 18 Desember 2014*

Film Pendekar Tongkat Emas 2014

Film Tayang: 18 Desember 2014
Genre: Action
Produksi: Miles Films & KG Studio
Penulis: Jujur Prananto, Mira Lesmana, Ifa Isfansyah, Seno Gumira Ajidarma
Produser: Mira Lesmana
Sutradara: Ifa Isfansyah
Durasi: 112 minutes
Rating: R
Para Pemain:
Eva Celia, Nicholas Saputra, Reza Rahadian, Tara Basro, Christine Hakim, Aria Kusumah, Slamet Rahardjo, Whani Dharmawan, Darius Sinathrya, Prisia Nasution, Landung Simatupang

Sinopsis:
Cempaka adalah seorang pendekar yang sangat disegani dan dihormati dalam dunia persilatan, dia adalah pemegang maha senjata dan jurus-jurus mematikan, Tongkat Emas yang kekuatannya tidak tertandingi. Cempaka yang mulai menua akan mewariskan senjata dan jurus itu kepada salah satu muridnya. Pembunuhan dan pengkhianatan terjadi sebelum dunia persilatan mengetahui siapa ahli warisnya.

*Film Bioskop Indonesia Tayang 24 Desember 2014*

Film Merry Riana: Mimpi Sejuta Dolar 2014

Film Tayang: 24 Desember 2014
Genre: Drama
Produksi: MD Pictures
Produser: Dhamoo Punjabi, Manoj Punjabi
Sutradara: Hestu Saputra
Durasi: 105 minutes
Rating: R
Para Pemain:
Chelsea Islan, Dion Wiyoko, Cynthya Lamusu, Ferry Salim, Kimberly Rider, Mike Luccock Ninik L, Tuti Kembang, Sellen Fernandez

Sinopsis:
Merry Riana yang diperankan oleh "Chelsea Islan" dan baru saja lulus SMA terpaksa mengungsi ke Singapura karena kondisi di negaranya sedang tidak stabil. Walau sebenarnya dia ingin tetap tinggal, kedua orang tuanya tidak membiarkannya. Perjalanan menuju bandara juga bukan aman, mereka dihadang kawanan penjarah dan terpaksa melepas harta benda demi keselamatan mereka. Di bandara, orang tua Merry "Ferry Salim dan Cyntia Lamusu" menjual apa yang menempel di badan dan hanya mampu membeli satu tiket. Yang penting Merry selamat, pikir mereka. Maka Merry pun tiba di Singapura sendirian. Dengan bekal uang yang hanya untuk beli makan lima kali saja akan habis, ia harus mencari tempat tinggal dan bertahan hidup. Kuliah dan sukses yang menjadi cita-citanya terasa sangat begitu jauh.

*Film Bioskop Indonesia Tayang 30 Desember 2014*

Film Assalamualaikum Beijing 2014

Film Tayang: 30 Desember 2014
Genre: Drama, Religi
Produksi: Maxima Pictures
Produser: Yoen K, Ody Mulya
Sutradara: Yoen K, Ody Mulya
Durasi: 90 minutes
Rating: R
Para Pemain:
Revalina S. Temat, Morgan Oey, Laudya Chyntia Bella, Deddy Mahendra Desta, Ibnu Jamil

Sinopsis:
Sehari sebelum pernikahannya dilangsungkan, Asmara "Revalina S. Temat" mendapatkan kenyataan pahit bahwa kekasihnya Dewa "Ibnu Jamil" ternyata sempat berselingkuh dengan teman sekantornya Anita "Cynthia Ramlan". Walau Dewa memohon agar pernikahan tetap dilanjutkan, Asma terlanjur patah hati. Terlebih, hubungan sekali yang dilakukan ternyata membuahkan janin Anita hamil. Dengan membawa kesedihan, Asma pun menerima tawaran pekerjaan di Beijing, peluang yang didapatkan lewat bantuan Sekar "Laudya Cynthia Bella" dan Ridwan "Deddy Mahendra Desta" suaminya. Di Beijing dalam salah satu perjalanan, Asma bertemu dengan Zhongwen "Morgan Oey", lelaki tampan yang memperkenalkannya akan legenda cinta Ashima, putri cantik dari Yunan.

Film Rumah Kosong 2014

Film Tayang: 30 Desember 2014
Genre Film: Horror
Produksi: BIC Pictures
Produser: HM. Firman Bintang
Sutradara: Chiska Doppert
Durasi Film: minutes
Rating Film: Remaja (R)
Para Pemain:
Dimas Seto, Angelica Simperler, Maeeva Amin, Marsya Aurelia, Sephira Indah, Darty Manulang, Kama Bhaskara

Sinopsis:
Hendra 'Dimas Seto' merasa beruntung bisa membeli rumah mewah lengkap dengan segala perabotannya dengan harga sangat murah dari Bima 'Anton Andreas' seorang pengusaha tua. Tapi keberuntungan itu tidak berlangsung lama. Dengan cepat istri dan kedua putrinya mengalami mimpi buruk yang meneror ketiganya. Satu demi satu ke jadian yang menakutkan terjadi di rumah itu. Rachel 'Angelica Simperler', putri tertua Hendra berusaha memberitahu keluarganya kalau di rumah itu tidak pernah benar-benar kosong. Ada penghuni lain yang tinggal disana. - See more at: http://jadwalfilmbioskop21.blogspot.com/2014/11/daftar-film-bioskop-indonesia-tayang-desember-2014.html#sthash.7ldB1SvW.dpuf

Film Yang Akan Rilis di Bulan Desember 2014

Posted by : asasas 0 Comments
1. Monas di Jakarta, Indonesia

Monumen Nasional atau yang populer disingkat dengan Monas atau Tugu Monas adalah monumen peringatan yang tingginya mencapai 132 meter ( 433 kaki ) yang didirikan untuk mengenang perlawanan dan jasa perjuangan rakyat Indonesia untuk merebut kemerdekaan dari pemerintahan kolonial Hindia Belanda.
Pembangunan monumen ini dimulai pada tanggal 17 Agustus 1961 di bawah perintah Presiden Sukarno.
Dan dibuka untuk umum pada tanggal 12 Juli 1975. Tugu ini dimahkotai lidah api yang dilapisi lempengan emas yang melambangkan semangat perjuangan yang menyala-nyala.
Monumen Nasional terletak tepat di tengah Lapangan Medan Merdeka, Jakarta Pusat. Monumen dan museum ini dibuka setiap hari mulai pukul 08.00 - 15.00 Waktu Indonesia Barat. Pada hari Senin pekan terakhir setiap bulannya



Quote:

2. Statue of Liberty di New York City, United states

Liberty Enlightening the World, lebih dikenal dengan nama Statue of Liberty atau Patung Liberty dalam bahasa Indonesia, adalah suatu patung berukuran raksasa yang terletak di Pulau Liberty, di muara Sungai Hudson di New York Harbor, Amerika Serikat.
Patung ini dihadiahkan Perancis untuk Amerika Serikat pada akhir abad ke-19 dan merupakan suatu simbol selamat datang untuk pengunjung, imigran dan orang Amerika yang kembali.
Patung perunggu yang diresmikan pada tanggal 28 Oktober 1886 ini merupakan hadiah seratus tahun kemerdekaan Amerika Serikat dan merupakan ungkapan persahabatan antara kedua negara.
Pemahat patung adalah Frederic Auguste Bartholdi, dan Gustave Eiffel (desainer Menara Eiffel) merancang struktur penyangga dalamnya. Patung Liberty adalah salah satu lambang AS yang paling terkenal di seluruh dunia, dan melambangkan kemerdekaan dan kebebasan dari tekanan.
Dan pada tanggal 1984 patung Liberty masuk dalam daftar Situs Warisan Dunia UNESCO


Quote:

3. Eiffel Tower di Paris, Perancis,

Menara Eiffel ( bahasa Perancisnya Tour Eiffel ) merupakan sebuah menara besi yang dibangun di Champ de Mars di tepi Sungai Seine di Paris. Menara ini telah menjadi ikon global dari Negara Perancis dan salah satu struktur bangunan terkenal di dunia.
Dinamai sesuai dengan nama perancangnya, insinyur Gustave Eiffel, Menara Eiffel adalah bangunan tertinggi di Paris dan salah satu struktur terkenal di dunia.Banyak orang telah mengunjungi menara ini sejak pembangunannya tahun 1889 menjadikannya monumen bertarif yang paling banyak dikunjungi di dunia.
Ketika menara selesai dibangun tahun 1889 struktur ini menjadi yang tertinggi di dunia, gelar itu dipertahankan hingga tahun 1930, ketika Chrysler Building di New York City ( 319 m — 1.047 kaki ) selesai.
Menara ini sekarang menjadi menara tertingggi kelima di Perancis dan yang paling tinggi di Paris adalah menara Tour Montparnasse, meskipun akan dikalahkan oleh Tour AXA



Quote:

4. Big Ben di London, Inggris Raya

Big Ben adalah nama yang merujuk pada sebuah menara jam yang terletak di Gedung Parlemen di Westminster, London, Inggris Raya, dan merupakan menara jam terbesar kedua di dunia.
Jam ini terletak di timur laut dari Rumah Parlemen di Westminster, London.
Ada alasan menara ini dinamai Big Ben, Big Ben sebenarnya adalah nama kecil dari lonceng yang terletak di dalamnya ( dulunya adalah Great Bell ).
Menara ini juga dinamai The Tower of Big Ben
Menara ini dibangun sebagai bagian dari rencana pembangunan istana baru oleh Charles Barry, setelah Istana Westminster yang lama telah hancur akibat kebakaran pada malam 22 Oktober 1834.
Menara ini tingginya 96.3 meter ( 316 kaki ) dan dibangun dengan gaya Gothik Victoria. 61 meter ( 200 kaki ) di bawah jam terbuat dari bata yang dilapisi oleh batu, sedangkan puncak menara ditopang dengan rangka besi yang dibuat dari besi leleh. Menara ini dibangun di atas tanah berukuran 15 meter kali 15 meter, fondasi terbuat dari beton setebal 3 meter ( 9 kaki ), pada kedalaman 4 meter ( 13 kaki ) di bawah permukaan. Semua sisi jam tingginya 55 meter ( 180 kaki ) dari atas tanah.


Quote:

5. Colosseum di Roma, Italia

Kolosseum adalah sebuah peninggalan bersejarah berupa arena gladiator, dibangun oleh Vespasian.
Tempat pertunjukan yang besar berbentuk elips yang disebut amfiteater atau dengan nama aslinya Flavian Amphitheatre, yang termasuk salah satu dari Enam Puluh Sembilan Keajaiban Dunia Pertengahan.
Situs ini terletak di kota kecil di Italia, Roma, yang didirikan oleh Walikota Vespasian pada masa Domitianus dan diselesaikan oleh anaknya Titus, dan menjadi salah satu karya terbesar dari arsitektur Kerajaan Romawi yang pernah dibangun. Kolosseum dirancang untuk menampung 50.000 orang penonton.
Rekonstruksi Koloseum dimulai dari perintah Raja Vespasian tahun 72 M dan terselesaikan oleh anaknya Titus pada tahun 80 M. Colosseum didirikan berdekatan dengan sebuah istana megah yang sebelumnya dibangun Nero, yang bernama Domus Aurea yang dibangun sesudah kebakaran besar di Roma pada tahun 64 M.
Dio Cassius seorang ahli sejarah mengatakan bahwa ada sekitar 9000 hewan buas yang telah terbunuh di 100 hari sebagai perayaan peresmian dan pembukaan Colosseum tersebut. Lantai dari arena Colosseum tertutupi oleh pasir untuk mencegah agar darah-darah tidak berceceran.





6. Merlion di Singapura



Merlion atau Singa laut adalah patung yang berkepala singa dengan badan seperti ikan. Namanya merupakan gabungan dari ikan duyung dan singa.


Merlion dirancang oleh Fraser Brunner untuk Badan Pariwisata Singapura ( STB ) pada 1964 dan dipergunakan sebagai logonya hingga 1997.


Perdana Menteri saat itu, Lee Kuan Yew, meresmikan upacara pemasangan Merlion di Singapura pada 15 September 1972.


Merlion tetap menjadi lambang merek dagangnya hingga sekarang. Ia juga seringkali muncul dalam suvenir yang disetujui oleh STB. Patung asli Merlion berdiri di mulut Sungai Singapura sementara sebuah replika yang lebih tinggi dapat ditemukan di Pulau Sentosa.


Tinggi Merlion ini 8,6 meter dan beratnya 70 ton. Patung Merlion dibangun dari campuran semen oleh seniman Singapura, Lim Nang Seng.


Menurut kampanye publikasi Badan Pariwisata Singapura, makhluk berkepala singa dan bertubuh ikan ini mengingatkan akan kisah tentang Sang Nila Utama yang legendaris, yang melihat seekor singa selagi berburu di sebuah pulau, dalam perjalanannya ke Malaka. Pulau itu belakangan dikenal sebagai pelabuhan Temasek, yang kemudian menjadi Singapura.


 

7. Gedung opera di Sydney, Australia

Gedung Opera Sydney (Sydney Opera House ) di Sydney, New South Wales adalah salah satu bangunan abad ke-20 yang paling unik dan terkenal.
Gedung ini terletak di Bennelong Point di Sydney Harbour dekat Sydney Harbour Bridge dan pemandangan kedua bangunan ini menjadi ikon tersendiri bagi Australia.
Bagi jutaan turis yang datang, gedung ini memiliki daya tarik dalam bentuknya yang seperti cangkang. Selain sebagai objek pariwisata, gedung ini juga menjadi tempat berbagai pertunjukkan teater, balet, dan berbagai seni lainnya. Gedung ini dikelola oleh Opera House Trust dan menjadi markas bagi Opera Australia, Sydney Theatre Company, dan Sydney Symphony Orchestra.
Desainnya didapat dari sebuah kompetisi yang dimenangkan oleh Jørn Utzon dari Denmark pada tahun 1955. Utzon sendiri datang ke Sydney untuk supervisi pada 1957.

Quote:

8. Burj Dubai di Dubai, Uni Emirat Arab.

Burj Khalifa ( bahasa Arab untuk 'Menara Khalifa' ), sebelumnya bernama Burj Dubai, adalah sebuah pencakar langit di Dubai, Uni Emirat Arab yang diresmikan pembukaannya pada 4 Januari 2010. Ketinggian pencakar langit ini adalah 828 meter (2.717 kaki).
Burj Khalifa adalah bangunan tertinggi di dunia yang pernah dibuat oleh manusia. Dimulai dari melewati ketinggian Taipei 101 sebagai bangunan tertinggi di dunia pada 21 Juli 2007.
Pada tanggal 12 September 2007, Burj Khalifa berhasil melewati ketinggian CN Tower sebagai struktur bebas ( tanpa penyangga ) tertinggi di dunia dan pada tanggal 7 April 2008 struktur tertinggi di dunia dari Menara KVLY-TV yang berada di Blanchard, North Dakota, Amerika Serikat berhasil dilewati. Struktur tertinggi yang pernah dibuat oleh manusia, Menara Radio Warsawa 645,4 m (2.120 kaki) dibuat pada 1974 ( namun runtuh pada saat renovasi pada 1991) berhasil dilewati pada 1 September 2008.
[

Quote:

9. Menara kembar Petronas di Malaysia

Menara Petronas adalah dua buah pencakar langit kembar di Kuala Lumpur, Malaysia yang sempat menjadi gedung tertinggi di dunia dilihat dari tinggi pintu masuk utama ke bagian struktur paling tinggi.
Menara ini dirancang oleh Adamson Associates Architects, Kanada bersama dengan Cesar Pelli dari Cesar Pelli of Cesar Pelli & Associates Architects Amerika serikat yang selesai dibangun setinggi 88 lantai pada 1998 dengan desain Interior yang merefleksikan budaya Islam yang mengakar di Malaysia.
Pada 17 Oktober 2003, Taipei 101 mengambil rekor menara kembar ini.Tetapi Menara Kembar Petronas tetap memegang gelar menara kembar tertinggi di dunia.

Quote:

10. Taj Mahal di India

Taj Mahal adalah sebuah monumen yang terletak di Agra, India. Dibangun atas keinginan Kaisar Mughal Shāh Jahān, anak Jahangir, sebagai sebuah musoleum untuk istri Persianya, Arjumand Banu Begum, juga dikenal sebagai Mumtaz-ul-Zamani atau Mumtaz Mahal.
Pembangunannya menghabiskan waktu 22 tahun ( 1630-1653 ) dan merupakan sebuah adi karya dari arsitektur Mughal.
Shah Jahan, kaisar dari Kekaisaran Mughal memiliki kekayaan yang besar selama masa kejayaannya. Pada 1631 istri ketiganya dan merupakan istri yang paling dicintainya wafat sewaktu melahirkan putrinya Gauhara Begum, anak ke-14 mereka.
Pada tahun 1983 Taj Mahal diterima sebagai Situs Warisan Dunia UNESCO.





Sumber http://wahw33d.blogspot.com/2012/03/10-bangunan-yang-jadi-ikon-negara-di.html#ixzz3MD9XQVps

icon Negara-Negara di Dunia

Posted by : asasas 0 Comments

Di masa ini, perkembangan teknologi telah melaju cukup pesat. Dengan banyaknya negara-negara berkembang yang muncul, teknologi merupakan penopang utama dalam kemajuan negara-negara tersebut.
Pada hakikatnya, setiap manusia membutuhkan media untuk memudahkan kelangsungan hidupnya. Oleh karena itu, dengan munculnya teknologi, manusia lebih dimudahkan dalam melakukan hal yang mereka inginkan Salah satu contoh teknologi yang dapat memudahkan manusia dalah Teknologi Informasi (IT). Apa yang dimaksud dengan Teknologi Informasi(IT)?
Teknologi Informasi (IT) merupakan alat atau media yang dapat digunakan oleh manusia untuk mendapatkan berbagai macam informasi yang terdapat di dunia. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, teknologi informasi berkembang sangat pesat di era modern ini. Adapun teknologi informasi yang sudah lazim di kalangan manusia adalah Internet.
Internet adalah suatu jaringan komputer di seluruh dunia, yang berisikan berbagai macam informasi di seluruh dunia. Internet sendiri tidak hanya sebagai media informasi melainkan juga sebagai media komunikasi. Dalam hal ini, internet dapat digunakan oleh manusia untuk berinteraksi satu sama lain. Adapun fasilitas internet yang dapat digunakan oleh manusia untuk saling berkomunikasi antara lain: E-Mail dan situs jejaring sosial (seperti: Facebook, Twitter dan lain-lain).
Dengan adanya internet, manusia lebih dimudahkan untuk mendapatkan informasi yang diinginkan. Namun, internet juga dapat memberikan kerugian pada manusia. Dalam hal ini, manusia yang kurang bertanggung jawab akan menyalahgunakan internet untuk hal-hal yang tidak baik. Oleh karena itu, perkembangan Teknologi Informasi hendaklah diiringi dengan perkembangan kualitas sumber daya manusia

Perkembangan Teknologi Informasi

Posted by : asasas 0 Comments
Jakarta - Pemerintah harus bisa meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dengan cara meningkatkan kualitas pendidikan. Jika kualitas pendidikan dan SDM sudah mumpuni, maka Indonesia berpeluang menjadi basis produksi dan menguasai pasar Asean Economic Community (AEC) 2015.
Demikian yang dikemukakan oleh Direktur Pendidikan Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas), Subandi Sardjoko.
Ia mengatakan, berdasarkan data United Nations Development Program (UNDP) 2011, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Indonesia berada di urutan 124 dari 187 negara yang disurvei dengan indeks 0,67 persen. Sedangkan Singapura dan Malaysia mempunyai indeks yang jauh lebih tinggi yaitu 0,83 persen dan 0,86 persen.
Menurut Subandi, Indeks tingkat pendidikan tinggi Indonesia juga dinilai masih rendah yaitu 14,6 persen, berbeda dengan Singapura dan Malaysia yang sudah mempunyai indeks tingkat pendidikan yang lebih baik yaitu 28 persen dan 33 persen.
Dia mengatakan, masih rendahnya kualitas pendidikan di Indonesia, akan melemahkan daya saing Indonesia dalam menghadapi masyarakat ekonomi Asean 2015. Oleh sebab itu, lanjut Subandi, kunci untuk meningkatkan daya saing Indonesia, dengan meningkatkan kualitas pendidikan dan melakukan terobosan terbaru dalam sektor pendidikan.
Sebenarnya, kata Subandi, kualitas SDM di Indonesia sudah cukup bagus. Tinggal bagaimana cara pemerintah dan Perguruan Tinggi mengasah SDM tersebut menjadi SDM yang hebat. Jika kolaborasi pemerintah dan perguruan tinggi sudah kuat, maka Indonesia akan mencetak SDM terbaik setiap tahunnya.
"Meningkatkan Kualitas SDM dengan cara meningkatkan kualitas pendidikan adalah solusi tepat yang harus dilakukan agar Indonesia berpeluang menguasai AEC 2015," ujar Subandi saat ditemui dalam acara Pembukaan Pameran Pendidikan Tinggi Uni Eropa (European Higher Education Fair) di Hotel Grand Sahid Jaya, Sabtu (12/10).
Dia menjelaskan, saat ini pemerintah mempunyai program wajib belajar sembilan tahun. Menurut Subandi, program tersebut akan terus dipertahankan karena setiap warga negara berhak mendapatkan pendidikan.
Selain itu, pemerintah juga akan meningkatkan kualitas kurikulum pendidikan, baik itu di sekolah sekolah maupun perguruan tinggi. Tak hanya itu, lanjut dia, kurikulum yang digunakan haruslah bersifat world update dimana kurikulum tersebut harus mengikuti perkembangan dunia.
Labih dari itu, Subandi menuturkan, dosen, guru dan tenaga pengajar juga menjadi prioritas pemerintah untuk ditingkatkan kualitasnya. "Kami akan selalu support dosen atau guru yang ingin melanjutkan sekolah mereka ke luar negeri dengan memberikan beasiswa. Jika kualitas dosen dan guru baik, maka akan mempengaruhi kualitas anak didiknya," ujar dia
Penulis: DHO

Kualitas Pendidilkan di Indonesia

Posted by : asasas 0 Comments
Sudah sejak lama saya ingin sekali mengunjungi tempat-tempat wisata bahari di Indonesia. Keindahan panorama laut dan pegunungan Indonesia telah menghipnotis saya, mengaguminya adalah bentuk kecintaan saya kepada alam Indonesia yang kayak akan tempat wisata yang jauh lebih mengagumkan dari negera lain. Salah satu wisata bahari yang selalu saya bayangkan adalah Pulau Raja Ampat yang ada di Papua.

Raja Ampat merupakan rangkaian empat gugusan pulau yang berdekatan dan berlokasi di barat bagian Kepala Burung (Vogelkoop) Pulau Papua . Secara administrasi, gugusan ini berada di bawah Kabupaten Raja Ampat , Provinsi Papua Barat . Kepulauan ini sekarang menjadi tujuan para penyelam yang tertarik akan keindahan pemandangan bawah lautnya. Empat gugusan pulau yang menjadi anggotanya dinamakan menurut empat pulau terbesarnya, yaitu Pulau Waigeo , Pulau Misool, Pulau Salawati dan Pulau Batanta.

Menurut website Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia - Indonesia.Travel, Raja Ampat atau 'Empat Raja' adalah nama yang diberikan untuk pulau-pulau ini. Sebuah nama yang berasal dari mitos lokal. Empat pulau utama yang dimaksud itu adalah Waigeo, Salawati, Batanta, Misool yang merupakan penghasil lukisan batu kuno.Pecinta wisata bawah laut dari seluruh dunia datang ke Raja Ampat untuk menikmati pemandangan bawah laut terbaik di dunia yang mengagumkan. 

Selain keindahan underwater, Raja Ampat juga memiliki pemandangan upperwater yang tak kalah eksotik. Keanekaragaman hayati bawah lautnya merupakan salah satu warisan terakhir yang ada di dunia (World Herritage Site). Tercatat ada sekitar 1.104 jenis ikan, 699 jenis moluska (hewan lunak) dan 537 jenis hewan karang. Yang lebih hebatnya lagi nih, 75% jenis karang dunia ada disini dan beberapa diantaranya endemis (hanya ditemukan di raja ampat saja).
 
Saat Anda mencemplungkan diri menyelam ke bawah laut maka perhatikan dengan detail hewan laut yang menyapa. Bisa jadi kuda laut kerdil mendekati jemari Anda seakan ingin menyambut berjabat tangan. Mantaray dan wobbegong akan berenang bersama Anda. Ikan tuna, giant trevaliies, snapper, dan bahkan barracuda turut menyambut Anda di bawah laut. Itu belum cukup, bagaimana apabila ada teman baru yang ramah yaitu ikan dugong ingin berenang bersama Anda. Jangan lewatkan juga mengamati sibuknya ikan-ikan kecil menjaga wilayahnya hilir-mudik. Bila Anda beruntung mungkin dapat berenang bersama penyu laut.
                                                      (Sumber: saripedia.wordpress.com)

Keindahan yang alami, seolah benar-benar tidak tersentuh telah menjadi daya tarik utama di sini. Tidak perlu ungkapan keindahan langit yang biru atau pulau yang menghijau subur, karena apa yang ada di atas daratan dan di bawah lautnya akan mengatakan kepada Anda “Selamat datang di Raja Ampat; inilah surga keanekaragaman hayati laut tropis terkaya di dunia saat ini.
 
Kekayaan sumber daya alam Kepulauan Raja Ampat merupakan tempat yang sangat berpotensi untuk dijadikan sebagai objek wisata, terutama wisata penyelaman. Perairan Kepulauan Raja Ampat menurut berbagai sumber, merupakan salah satu dari 10 perairan terbaik untuk diving site di seluruh dunia. Bahkan, mungkin juga diakui sebagai nomor satu untuk kelengkapan flora dan fauna bawah air pada saat ini. 
                                                       (Sumber: copyjava.bllogspot.com) 

Kalau kamu ingin traveling ke Raja Ampat jangan lupa membawa sunblock, topi, slayer dan jaket ya. Cuman kalau mau ngetanning ya kita siapin aja tan oilnya, dijamin keling hehehe. Nah lokasi pantai-pantainya tersebar di pulau-pulau kecil yang ada di Raja Ampat ini, jadi, untuk menjangkaunya mau tidak mau kita harus menggunakan speedboad. 

Pantai-pantai disini cukup unik, kombinasi pasir putih dengan bebatuan yang berbentuk seperti kerucut memberikan keindahan tersendiri yang tidak ada di tempat lainnya. Belum lagi terumbu karangnya yang membentang di sepanjang pesisir pantai. Tidak perlu diving kok, snorkeling saja sudah cukup puas buat kita. Malahan lagi, kalau lagi meti (bahasa disana untuk nyebut air surut), kita tinggal jalan kaki saja untuk menikmati keindahan karang-karangnya. 
Keindahan Pulau Raja Ampat

Satu lagi bukti bahwa negara kita tercinta adalah surganya dunia. Raja Ampat banyak menyuguhkan pemandangan bawah laut yang begitu indah yang terkenal sampai ke luar negeri . Obyek wisata yang satu ini sangatlah unik. Nama Raja Ampat sendiri diambil dari empat pulau utamanya.

Di Kepulauan Raja Ampat tersebut sobat akan dimanjakan dengan beraneka ragam spesies ikan laut.Ada juga beberapa jenis kuda laut katai, wobbegong dan ikan pari manta. Juga ada ikan asli Raja Ampat yaitu Eviota Raja, yaitu sejenis ikan gobbie. Disana banyak sekali spot-spot menyelam . Bila kita menyelam di Manta Point yang terletak di Arborek selat Dampier , kita akan ditemani oleh beberapa ekor ikan Manta Ray yang jinak. Jika menyelam di Cape Kri atau Chicken Reef , kita akan dikelilingi ribuan ikan termasuk ikan tuna dan giant travelli. Bahkan di beberapa titik sobat bisa menemukan Dugong atau ikan duyung. 
(Sumber: Indonesia (dot) Travel)

Untuk berkunjung ke obyek wisata Raja Ampat ini memang membutuhkan waktu dan biaya yang sangat besar. Bila kita menggunakan pesawat dari Jakarta ke Sorong via Manado selama 6 jam perjalanan. Dari Sorong kita bisa memilih salah satu dari dua cara yaitu ikut tur dengan menaiki perahu Pinisi atau tinggal di resort Papua Diving.

Sebenarnya Raja Ampat bukan hanya untuk penyelam saja, disana sobat bisa melihat burung khas papua yaitu burung Cendrawasih, Kakaktua, Nuri dan berbagai jenis anggrek.Untuk menjaga kelestarian kepulauan Raja Ampat ini, ada dua lembaga internasional yang ikut andil yaitu CI ( Conservation International ) dan TNC ( The Nature Conservancy ). Semoga keindahan Kepulauan Raja Ampat dan obyek wisata lain di Indonesia tetap lestari.
Kebudayaan Lokal

Raja Ampat sebagai bagian dari provinsi papua barat di pulau Papua, kaya akan ragam seni budaya musik, tari-tarian dan kerajinan tangan khas papua yang sangat eksotis. Setiap suku yang tersebar di berbagai kepulauan Raja Ampat umumnya memiliki seni tari dan tata cara adat sendiri. Ciri umum dari seni tari dan musik dari Raja Ampat adalah gerakan tarian yang umumnya ditampilkan dengan bersemangat serta diiringi oleh alat musik perkusi khas papua yang bernama Tifa, gong (mambokon) dan tambur (bakulu). Selain alat musik perkusi, alat musik bersenar seperti gitar dan alat musik tiup seperti seruling dan alat musik tiup dari kerang laut juga sering digunakan untuk mengiringi tarian. Beberapa contoh tarian yang sering ditampilkan dalam berbagai upacara adat maupun penyambutan adalah Tarian Wor, Main Moun, Tarian Batpo, Tarian Yako dan kesenian Suling Tambur. 
(Sumber: malalamagz.wordpress.com)

Kostum penari wanita yang digunakan dalam berbagai tarian khas Raja Ampat biasanya menggunakan perpaduan dari warna-warna terang dengan kontras tinggi seperti merah, kuning tua, hijau terang dan biru terang. Sedangkan untuk kostum penari pria umumnya adalah bertelanjang dada di bagian atas dan untuk menutupi bagian pinggang ke bawah biasanya menggunakan kostum khas Papua yg mediami pesisisr pantai yaitu pakaian dari bahan Sabut (ijuk), anyaman daun kelapa atau bulu dan kulit binatang tergantung dari jenis tarian yang dibawakan. Ada pula kaum pria yang tampil menggunakan penutup aurat khas papua yaitu koteka. Baik penari pria dan wanita akan tampil lengkap dengan aksesoris dan rias wajah yang khas dan eksotis yang hanya bisa kita jumpai dalam seni tradisional khas pulau papua.

Lagu-lagu khas Raja Ampat dan papua umumnya berirama riang tetapi seperti memiliki semacam daya pikat yang menghanyutkan ketika kita menikmatinya. Umumnya lagu- lagu Papua dinyanyikan dengan perpaduan suara vokal lebih dari satu orang. Sangat indah untuk menikmati nyanyi-nyayian khas papua ini di tepi pantai sambil bersantai atau untuk menemani perjalanan wisata anda di Raja Ampat.
Kearifan Lokal

Kepulauan Raja Ampat, dunia mengetahui keindahannya namun tak semua tahu bagaimana masyarakat setempat menjaga pesona tersebut. Bukan dengan alat modern, tetapi kebudayaan.

Bagi masyarakat kepulauan Raja Ampat, laut adalah jantung kehidupan meskipun ada juga yang berkebun dan berburu. Kenapa disebut jantung kehidupan? Karena masyarakat Kepulauan Raja Ampat banyak yang memanfaatkan laut sebagai mata pencaharian atau tempat untuk menghidupi kehidupannya. Menurut mereka laut dan hutan adalah sandaran kehidupan. Kesadaran pentingnya air dan tanah itulah yang mendorong warga menciptakan sistem budaya untuk menjaga dan melestarikan alam di sekelilingnya. Sistem budaya itu bernama "Sasi" dan "Rajaha".

Sasi adalah salah satu upacara adat untuk penutupan satu kawasan atau dusun untuk menjaga kelestarian ekosistem alamnya. Sasi juga berarti larangan bersama (kolektif) terhadap suatu objek atau kawasan yang mencakup kepentingan orang banyak. Jadi, Sasi Rajaha merupakan suatu bentuk perlindungan yang diterapkan dalam suatu wilayah laut dan hutan oleh kepala adat atas kesepakatan bersama untuk melindungi hasil laut dan biota laut dalam jangka waktu tertentu demi kepentingan umum. 
(Sumber: birdsheadseascape.com) 
Penerapan sasi dan rajaha ini sudah dilakukan sejak zaman raja-raja dahulu di Kepulauan Raja Ampat. Sistem pertahanan dan perlindungan budaya ini yang kemudian diangkat kembali oleh pemerintah daerah untuk menjaga dan melestarikan alam Kepulauan Raja Ampat yang merupakan kawasan wisata maritim terindah di dunia.

Aturan adat sasi ini pun, katanya, tidak sembarangan. Masyarakat memulai adat sasi dengan berdoa di masjid maupun gereja. Mereka percaya, musibah akan datang jika aturan adat yang berlaku turun temurun tersebut dilanggar. “Kalau dilanggar, bisa kena musibah seperti sakit, dan masyarakat percaya akan hal itu,”.

Sasi dan rajaha sebenarnya sudah diterapkan sejak zaman raja–raja terdahulu namun tradisi ini sempat ditiadakan namun pada saat ini tradisi ini telah diberlakukan kembali guna menjaga dan melestarikan keindahan laut yang ada di Kepulauan Raja Ampat.

Pada saat ini Sasi menjadi landasan budaya lokal yang diterima luas di pesisir pantai dari Kepulauan Raja Ampat, hingga Maluku dan Sulawesi. Beberapa tips dibawah ini mungkin dapat berguna untuk kamu jika ingin berwisata ke Pulau Raja ampat :

1. Rencanakan perjalanan antara bulan Oktober hingga mei
2. Ada baiknya pergi ke dokter dulu 1 minggu sebelum berangkat dan beri tahu kalo kita mau ke daerah endemis malaria
3. Ajak teman atau keluarga (saya sarankan minimal 6 orang, maksimal 10 orang) supaya bisa patungan sehingga pengeluaran per orang bisa diminimalisir
4. Bawa repellent (autan, sofell, dll)
5. Bawa juga sunblock atau tan oil kalo mau ngetanning
6. bawa jas hujan (Sedia payung sebelum hujan)
7. Topi dan Jaket (bisa masuk angin nanti kalo jalan naik speedboat)
8. Bawa snack atau rantangan buat bekal selama jalan-jalan
9. Buat pemancing mania, jangan lupa fishing rod sama peralatan pancingnya
10. Kacamata snorkling sama kaki kataknya biar ngga kelewatan sama pemandangan bawah airnya
11. Last but not Lease, kamera dong, kalau bisa punya cassing ato housingnya buat foto-foto bawah air. 
Semua keindahan ini bukan hanya untuk memperkenalkan daerah RAJA AMPAT saja, masih banyak surga tersembunyi di Indonesia, ini mengingatkan kita agar selalu bersyukur kepada sang pencipta. Keindahan alam bukan terjadi begitu saja, melainkan ada yang menciptakannya. Cara kita bersyukur atas semua itu adalah dengan cara menjaga dan melestarikan alam tersebut. Dengan kita menjaga alam tersebut berarti kita telah menghargai alam itu maka alam pun akan menghargai kita kembali. Bukankah hidup serasi dan berdampingan dengan alam akan menambah keindahan pada hidup ini.

Panorama Keindahan Raja Ampat

Posted by : asasas 0 Comments
Ir. H. Joko Widodo yang lahir di Surakarta, 21 Juni 1961 lebih dikenal dengan nama julukan Jokowi adalah pengusaha mebel dan Beliau merupakan Walikota Surakarta (Solo) selama dua kali masa bakti 2005-2015. Dalam masa jabatannya, ia diwakili F.X. Hadi Rudyatmo sebagai wakil walikota. Ketika itu, dia dicalonkan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan. Tahun 2012 ini, Beliau bersama dengan Ir. Basuki Tjahaja Purnama, M.M. (Ahok) menjadi gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta dan selanjutnya menjadi Presiden Indonesia bersama wakilnya Jusuf Kalla.

Biodata Jokowi - Joko Widodo :

Nama Populer : Jokowi
Nama Lengkap : Ir. Joko Widodo
Lahir : Surakarta, 21 Juni 1961
Partai politik : PDI Perjuangan
Istri : Ny. Hj. Iriana Joko Widodo
Anak: Gibran Rakabumi Raka, Kahiyang Ayu, Kaesang Pangerap
Agama : Islam - Hobby : Penikmat musik rock
Riwayat Pendidikan :
- SDN 111 Tirtoyoso Solo, SMPN 1 Solo, SMAN 6 Solo
- Almamater : Fakultas Kehutanan UGM Yogyakarta lulusan 1985
Pekerjaan : Pengusaha, Eksportir Mebel, Walikota Solo, Gubernur DKI Jakarta dan Presiden Indonesia ke-7

Jokowi kecil sempat merasakan pahitnya kehidupan saat rumahnya tergusur. Rumah petak sekaligus tempat usaha kayu ayahnya di daerah Cinderejo Lor, digusur dan dijadikan pusat jasa travel. Sang bunda menuturkan bahwa Jokowi kecil adalah sosok pendiam, namun pandai bergaul. Banyak yang mengenal Jokowi sebagai orang yang selalu mengalah, untuk menghindari pertengkaran. Sikap tersebut diwarisi Jokowi dari kedua orangtuanya yang selalu mengajarkan makna ikhlas dan bertanggung jawab.

Jokowi selalu berjalan kaki menuju sekolahnya, disaat yang lain memamerkan sepeda ontel terbaru. Menurut Jokowi kala itu, sekolah tidak terlalu jauh dari rumah, sehingga berjalan kaki pun tidak menjadi masalah. Bakti kepada orangtua ditunjukkan Jokowi tak hanya lewat sikap, namun juga sejumlah prestasi. Saat menjadi Walikota Solo hingga menjadi Gubernur DKI Jakarta, orang-orang yang mengenalnya tidak pernah menyangka perjalanan hidup Joko kecil. Sosok jokowi sangat dicintai rakyatnya. Anak tukang kayu itu pun, kini menjadi orang nomor satu di Indonesia.

Setelah Beliau lulus dari SMA kemudian melanjutkan kuliah di Fakultas Kehutanan Universitas Gajah Mada lulus tahun 1985, dirinya merantau ke Aceh dan bekerja di salah satu BUMN. Ia kembali ke Solo dan bekerja di Perusahaan yang bergerak di bidang perkayuan, CV. Roda Jati. Pada tahun 1998 dirinya memulai berbisnis sendiri bermodal dari pengalaman yang pernah ia miliki. Dengan kerja keras, ketekunan dan keuletan, akhirnya Jokowi berhasil mengembangkan bisnisnya dan menjadi seorang eksportir mebel.

Pada tahun 2005 Jokowi memutuskan untuk mencalonkan diri sebagai Walikota Solo dengan partai politik PDI Perjuangan sebagai kendaraan politiknya. Banyak yang meragukan kemampuan pria yang berprofesi sebagai pedagang mebel rumah dan taman ini bahkan hingga saat Beliau pun terpilih menjadi Walikota Solo. Selama kepemimpinannya, Solo banyak mengalami kemajuan karena banyak gebrakan progresif dilakukan olehnya. Ia banyak mengambil contoh pengembangan kota-kota di Eropa yang sering ia kunjungi dalam rangka perjalanan bisnisnya.

Di bawah kepemimpinannya, Solo mengalami perubahan yang pesat. Sebagai tindak lanjut branding ia mengajukan Surakarta untuk menjadi anggota Organisasi Kota-kota Warisan Dunia dan diterima pada tahun 2006. Langkahnya berlanjut dengan keberhasilan Surakarta menjadi tuan rumah Konferensi organisasi tersebut pada bulan Oktober 2008 ini. Pada tahun 2007 Surakarta juga telah menjadi tuan rumah Festival Musik Dunia (FMD) yang diadakan di kompleks Benteng Vastenburg yang terancam digusur untuk dijadikan pusat bisnis dan perbelanjaan. FMD pada tahun 2008 diselenggarakan di komplek Istana Mangkunegaran. Oleh Majalah Tempo, Joko Widodo terpilih menjadi salah satu dari "10 Tokoh 2008" *) Dari Berbagai Sumber - Biografi Tokoh Dunia - Jokowi Presiden Indonesia

Biografi Joko Widodo

Posted by : asasas 0 Comments

- Copyright © 2013 Everything - Shingeki No Kyojin - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -